Friday, November 27, 2009

Beasiswa Khusus Guru (Negeri dan Swasta) dari Jepang

Info dari Blog tetangga.

Halo semua,

Ada beasiswa khusus guru dari Pemerintah Jepang dengan ketentuan sbb.

PERSYARATAN
  1. Lulusan S-1 atau D-4 dan guru yang mengajar secara aktif di SD, SLTP, SLTA (termasuk sekolah swasta dan SMK).
  2. Pelamar telah mengajar lebih dari 5 tahun di lembaga pendidikan formal pada tanggal 1 April 2010. Semua bidang ditawarkan kecuali, bahasa Indonesia, bahasa daerah, bahasa Arab, pendidikan agama dan perhotelan.
  3. Usia di bawah 35 tahun pada tanggal 1 April 2010.
  4. Sehat jasmani dan rohani. (bagi pelamar wanita tidak diperbolehkan dalam kondisi hamil)
  5. Bersedia belajar bahasa Jepang karena bahasa pengantar di universitas adalah bahasa Jepang.

FASILITAS YANG DIDAPAT
  1. Tanpa ikatan dinas.
  2. Tiket kelas ekonomi p.p. Indonesia (Jakarta) - Jepang.
  3. Bebas biaya ujian masuk, biaya kuliah, dan uang pendaftaran.
  4. Tunjangan bulanan sebesar ¥ 170.000 per bulan (ada kemungkinan mengalami perubahan).
  5. Peserta disediakan asrama yang pembayarannya diatur sendiri oleh penerima beasiswa.
Anda Tertarik, ato anda punya kenalan guru? Sampaikan berita gembira ini.

Selengkapnya silahkan kunjungi: http://beasiswa-studilanjut.blogspot.com/2009/11/monbukagakusho-scholarship-teacher.html

Salam,
Bambang
http://beasiswa-studilanjut.blogspot.com/